cs.solit@gmail.com

Thursday, November 14, 2013

Mengenal HTML

7:07 AM

Share it Please

Apa itu HTML?? Bagi yang belum tau HTML saya akan membahasnya disini.
HTML (HyperText Markup Language) adalah bahasa standar yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web. HTML mirip dengan dokumen tulisan biasa, hanya dalam dokumen ini sebuah tulisan bisa memuat instruksi yang ditandai dengan kode atau lebih dikenal dengan TAG tertentu. Sebagai contoh jika ingin membuat tulisan ditampilkan menjadi tebal seperti:  TEBAL, maka penulisannya dilakukan dengan cara: < b> TEBAL</b>. Tanda < b> digunakan untuk mengaktifkan instruksi cetak tebal, diikuti oleh tulisan yang ingin ditebalkan, dan diakhiri dengan tanda </b> untuk menonaktifkan cetak tebal tersebut.
Dengan HTML memungkinkan seseorang membikin tampilan website dengan format yang diinginkan. Apakah tampilan teks dengan cetak tebal, miring atau bergaris bawah dan sebagainya. Hasil dari script HTML tersebut bisa dilihat dengan menggunakan web browser seperti internet explorer, mozila firefox, chrome dan lain-lain.
Untuk menuliskan kode-kode HTML anda bisa menggunakan Texs Editor misalnya Notepad, Word Pad, Microsoft Word, dreamweaver dll. Biasanya dalam penulisan kode HTML di awali dengan tag <html> dan diakhiri dengan tag </html> didalamnya ada tag header yang biasa digunakan untuk menuliskan title halaman, setting charakter dan include script lainnya. Selain tag header ada juga tag body yang digunakan untuk menampilkan isi konten yang akan ditampilkan.
Berikut contoh script HTML:
<html>
<head>
                <title>Halaman html pertamaku</title>
</head>
<body>
                Ini halaman pertamaku dalam membuat <b>html</b>.
</body>
</html>
Kamu bisa menyimpannya dengan format html misalnya ‘contoh.html’.
Untuk melihat hasilnya di browser tentunya kita membutuhkan web server,  untuk lebih mengenal apa itu server kamu bisa membacanya di artikel dengan judul Client & Server.
Secara sederhana jika kita membuka situs misalanya google.com nah halaman yang muncul tersebut merupakan halaman html yang disimpan di dalam web server nya google. Ada berbagai macam aplikasi web server yang digunakan mulai dari yang bernama apache, Internet information service (IIS), Sun Java System Web Server dan lain-lain.
Namun yang sering digunakan pada umumnya adalah apache dan IIS. Nah kali ini kita akan menggunakan web server apache. Darimana kita bisa mendapatkan web server tersebut? Jangan khawatir kita bisa menggunakan aplikasi Xampp yang didalamnya sudah terdapat apache web server, php dan database mysql. Silakan download disini.
Jika Xampp sudah kita download tinggal dinstall saja. Bila sudah selesai menginstal tinggal kita taruh hasil script HTML yang kita buat diatas ke dalam forlder ...xampp/htdocs/. kita bisa mencarinya pada folder  yang di installkan xampp tersebut. Misalkan pada waktu menginstall kita menggunakan folder C:// maka pada folder C: kita bisa menemukan xampp/htdocs. Bila file yang kita buat sudah disimpan kita tinggal akses dari browser caranya buka browser ( internet explorer, mozilla firefox, chrome) lalu ketikan : localhost/namafile.html   contohnya: localhost/contoh.html
Jika benar maka akan tampil halaman html yang berisikan teks yang kita buat.
Nah cukup sampai disini dalam mengenal HTML.

0 comments:

Post a Comment